26 Februari 2009

Bankom Pelantikan Bupati Jayawijaya

Wamena, 23 Desember 2008... Acara pelantikan Wempi Wetipo, S.Sos, M.Par sebagai Bupati Kabupaten Jayawijaya dan Jhon R. Banua sebagai Wakil Bupati, Segenap Anggota RAPI ikut melaksanakan Bankom membantu tugas POLRI.

Tentunya dengan dilantiknya Bupati & wakil Bupati periode 2008 - 2013 oleh gubernur Provinsi Papua, Barnabas Suebu, SH diharapkan Kabupaten Jayawijaya kedepannya lebih baik sesuai mottonya "Yogotak Hubuluk Motok Hanorogo" hari esok harus lebih baik dari pada hari ini. (vi@n)


Foto Bersama Kasat Lantas

JZ 27 BDR, BC 33, BC 02, JZ 27 AZN

Bupati Jayawijaya & Wakil

Foto Bersama Setelah Pelantikan

2 komentar:

  1. Selamat & Sukses buat teman-2 anggota RAPI Wilayah 04 Jayawijaya

    Salam dari yogyakarta.

    Pakde Bejo ... www.rapi12diy.com
    JZ12ABV

    BalasHapus
  2. Wempi Wetipo and John Banua keduanya bukan politisi lokal jayawijaya yang bisa di andalkan dan juga bukan profesional asli jayawijaya,mereka bisa jadi karena garis tangan alias nasib dan money politic yang merusak pedidikan politic masyarakat lokal Jayawijaya kedepan dalam PILKADA bupati/wabup baru-baru ini.

    Seluruh lapisan masyarakat Jayawijaya meyakini tidak akan ada perubahan yang signifikan, buktinya supply sembilan bahan pokok saja masih mengalami hambatan besar, tiket pesawat wmx-stn,supply BBM yang penuh KKN dan merugikan masyarakat Jayawijaya itu dulu selesaikan bukannya mengurus proposal pembangunan jalan wamena-maroke yang tidak ada sangkut-paut dengan pembangunan ekonomi Jayawijaya.

    PERSIWA dibuat untuk mengangkat drajat orang pendatang mengatas-namakan nama daerah Jayawijaya. Serahkan PERSIWA kepada putra asli Jayawijaya. Tidak ada waktu lagi untuk memperalat dan terus memutar-balikan fakta kemajuan Orang asli Jayawijaya. Kembalikan anak-anak pemain lokal asal pegunungan tengah yang dibuang sana-sini dengan alasan bual,sehingga mereka bisa lebih optimal untuk kepentingan daerahnya.

    Salam untuk orang-orang RAPI semua,semoga pengabdian saudara/I menjadi memory yang tak terlupakan bagi masyarakat Wamena.

    Akhirnya Salam Damai!!!

    BalasHapus